Jumat, Oktober 4, 2024

Demo Kantor KPK, Jaka Jatim Desak Bupati Pamekasan Segera Ditangkap

Thejatim. Sejumlah pemuda yang mengatasnamakan dirinya jaringan Kawal Jawa Timur (Jaka Jatim) melakukan aksi demonstrasi ke kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Republik Indonesia, Selasa (06/12/2022).

Kedatangan Jaka Jatim ke kantor KPK dalam rangka mendesak lembaga anti korupsi tersebut menangkap Bupati Pamekasan Baddrut Tamam karena dianggap tidak becus dalam mengelola anggaran APBD yang sejak 2019 sampai akhir tahun 2022.

Baca Juga:  Kembalikan Kejayaan Tembakau Madura, P4TM Resmi Deklarasi

Musfiq selaku koordinator Jaka Jatim mengatakan, sedikitnya ada tiga tuntutan yang dibawa, mulai dari anggaran mobil sigap tahun anggaran 2020, Anggaran Retribusi Daerah (Pasar) Tahun Anggaran 2020 dan dana Penanggulangan Covid-19 Tahun 2020, dana TPP ASN, Dana DBHCHT di Kabupaten Pamekasan.

“Dari beberapa program tersebut menelan ratusan miliar dan kesemuanya bermasalah. Baik dalam realisasinya maupun penggunaannya,” katanya kepada awak media

Baca Juga:  BPC HIPMI Pamekasan Pasca Dilantik

Menurut Musfiq, dari dugaan korupsi yang terindikasi dilakukan secara struktural tersebut, diduga ada aliran dana yang mengalir kepada Bupati Pamekasan.

“Sehingga Jaka Jatim akan tetap mengawal segala bentuk dugaan kasus tindak pidana korupsi yang direncanakan secara terstruktur di Kabupaten Pamekasan,” lanjutnya.

Musfiq mengancam akan ada aksi yang lebih besar dan berkelanjutan sampai KPK menangkap dan memenjarakan koruptor-koruptor di wilayah Pamekasan.

Baca Juga:  Warga Pamekasan Segel SD Saat Siswa Ujian, Klaim Tanah Orang Tua

“Kami minta KPK segera turun ke Kabupaten Pamekasan untuk mengusut dan menyelidiki segala persoalan yang mengakibatkan kerugian uang negara yang sangat signifikan,” tutupnya (Has)

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Populer
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Terkait
ADVERTISEMENT