Minggu, Juni 30, 2024

Memperingati HUT ke 52 BPC HIPMI Pamekasan, Santuni Puluhan Anak Yatim

Thejatim.com – Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda (BPC HIPMI) Pamekasan memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke 52 di Djamoean Cafe & Resto Bugih Pamekasan. Senin (10/06/2024) sore.

BPC HIPMI Pamekasan Periode 2024-2027 yang baru dilantik kemaren, Sabtu (01/06/2024) di Ballroom Hazana Hotel Pamekasan, menggelar HUT ke 52 dengan Pengurus BPC HIPMI Pamekasan.

Ach. Kusairi Ketua BPC HIPMI Pamekasan, Selain memperingati HUT HIPMI, mengunjungi Santri dan Santriwati Yatim Piatu di Pondok Pesantren (PP) Nurul Qur’an yang berlokasi di Desa Laden Pamekasan, untuk memberikan tali asih dalam rangka HUT HIPMI.

Baca Juga:  Pemborosan APBD: Berikut Lima Kabupaten dengan Rasio Belanja Operasional Tertinggi se Jawa Timur 2023
Ach. Kusairi ketua BPC HIPMI sambutan dan rapat pengurus harian di djamoean cafe & resto, senin (10/062024).

“BPC HIPMI Pamekasan memperingati HUT HIMPI ke 52, selain itu mengunjungi Pondok Pesantren (PP) Nurul Qur’an, dilanjutkan dengan Rapat Pengurus Harian,” imbuhnya.

Mas Kus sapaan akrabnya menambahkan, dengan momentum HUT HIPMI ke 52 untuk berbagi dengan adik adik kita Generasi Penerus Bangsa yang harus kita cinta sayangi.

“sebagai pengusaha, selain kita tumbuh menjadi bagian dari kemajuan dunia usaha di Kabupaten Pamekasan, kita respek terhadap generasi penerus masa depan bangsa yang kurang beruntung, sehingga kemudian nanti akan menjadi generasi generasi yang siap menyongsong Indonesia Emas tahun 2045 nanti,” ujarnya

Baca Juga:  Diduga Lantaran Hp Disita Guru, Siswa SMA di Pamekasan Naiki Genteng Sekolah

Sementara, Pengasuh PP. Nurul Qur’an Dr. Buna’i, S.Ag., M.Pd. Menyampaikan banyak terikasih terhadap BPC HIPMI Pamekasan yang telah berkolaborasi dengan PP. Nurul Qur’an.

“Kehadiran BPC HIPM membuat makna yang sangat luar biasa, terutama untuk Anak Yatim, semuga BPC HIPMI, semakin jaya, lebih amanah, bisa bermanfaat untuk Masyarakat di kabupaten pamekasan, terus mengabdi untuk bangsa dan negara,” pungkasnya.

Baca Juga:  Sebanyak 1.200 Calon Jamaah Haji Asal Pamekasan Dilepas Bupati, Begini Pesannya
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Populer
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Terkait
ADVERTISEMENT