Jumat, 30 Januari 2026
Image Slider

Reses DPRD Jatim, Hartono Terima Aspirasi Pembangunan Desa Girikerto Ngawi

TheJatim.com – Anggota DPRD Jawa Timur Hartono menemui warga Desa Girikerto, Kecamatan Sine, dalam kegiatan reses titik keempat pada Kamis (20/11/2025). Pertemuan ini diikuti perangkat desa, tokoh masyarakat, kelompok tani, dan warga yang ingin menyampaikan aspirasi secara langsung.

Hartono membuka dialog dengan menekankan pentingnya masyarakat memahami proses politik. Menurutnya, melek politik membantu warga mengikuti jalannya pembangunan, bukan hanya saat masa pemilu berlangsung.

Ia juga menuturkan bahwa pertemuan tatap muka menjadi cara paling efektif bagi anggota dewan untuk membaca kebutuhan desa secara langsung. Hal ini, kata Hartono, membuat setiap aspirasi yang diterima lebih akurat dan sesuai dengan kondisi lapangan.

Baca Juga:  Komisi A DPRD Dorong Pemkot Surabaya Fokus Aktifkan Kembali Ratusan Taman Baca

“Tatap muka seperti ini penting agar kami bisa memahami kondisi desa dan kebutuhan masyarakat secara nyata, bukan hanya dari laporan tertulis,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Hartono memaparkan alur penyerapan aspirasi hingga tahap realisasi. Ia menjelaskan bahwa usulan yang dihimpun tahun 2025 akan diperjuangkan dalam pembahasan anggaran 2026 sehingga program bisa dijalankan tepat sasaran.

Baca Juga:  DPRD Surabaya Dukung Program Gen Z Mandiri Lewat APBD 2026

Aspirasi yang masuk mencakup bidang infrastruktur, pengembangan ekonomi, pertanian, hingga pemenuhan kebutuhan sosial masyarakat. Hartono berharap seluruh program ini mampu menumbuhkan kesejahteraan dan memperkuat kemandirian ekonomi Desa Girikerto.

Selama dialog berlangsung, warga menyampaikan sejumlah kebutuhan prioritas. Usulan tersebut antara lain perbaikan jalan paving, pelatihan usaha berbasis hasil perkebunan, bantuan bibit untuk lahan Perhutani, pelatihan kerja bersertifikat, hingga dukungan peralatan untuk masjid desa.

Baca Juga:  Pemkot Surabaya Tunda MoU Utang 2025 Untuk Tekan Beban Bunga

Menutup kegiatan, Hartono memastikan seluruh aspirasi akan dibawa ke tingkat provinsi. Ia menegaskan kesiapan memperjuangkan kebutuhan warga Girikerto agar bisa terwujud dalam program yang bermanfaat bagi desa.

“Kami akan mengawal semua usulan dengan serius karena setiap kebutuhan warga adalah amanah yang harus diperjuangkan,” ujarnya.

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Baca Juga
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Terbaru
ADVERTISEMENT