Sabtu, 1 November 2025
Image Slider

Arif Fathoni Bagi PIP di Warkop, Dorong Ekonomi Kerakyatan

TheJatim.com – Ada suasana berbeda di sebuah warung kopi (warkop) di kawasan Surabaya pada Rabu (27/8/2025) malam. Warkop yang biasanya hanya menjadi tempat nongkrong warga, malam itu menjadi lokasi penyaluran Program Indonesia Pintar (PIP) oleh Legislator Partai Golkar Surabaya, Arif Fathoni.

Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya itu sengaja memilih warkop sebagai tempat acara, bukan sekadar untuk simbolis, tetapi juga untuk menghidupkan denyut ekonomi rakyat kecil.

“Ketika kegiatan politik dilakukan di warkop, ada transaksi yang bergerak, ada silaturahmi yang terjalin, dan ada manfaat langsung bagi pemilik usaha. Politik harus menghadirkan manfaat nyata, salah satunya dengan menghidupkan ekonomi warga,” kata Fathoni.

Baca Juga:  Pilbup Sumenep: Paslon FINAL Nomor Urut 1, FAHAM Nomor 2

Menurutnya, politik bukan sekadar perebutan kursi, melainkan ruang pengabdian yang bisa menyentuh kehidupan sehari-hari masyarakat. Dengan menyalurkan PIP di warkop, ia berharap warga penerima manfaat tak hanya mendapatkan bantuan pendidikan, tetapi juga merasakan dampak ekonomi.

“Alhamdulillah, malam ini kami bisa bersilaturahmi langsung dengan warga penerima PIP. Ini bagian dari komitmen kami menjadikan politik sebagai medan pengabdian bagi masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga:  Gandeng Jurnalis, Cak YeBe Dorong Publik Tahu Aset Surabaya

Fathoni menambahkan, kebahagiaan warga tidak hanya ditopang dari PIP semata. Banyak program lain yang sudah dijalankan Golkar sebagai bentuk tanggung jawab atas kepercayaan rakyat di pemilu.

“Kami ingin kebermanfaatan ini berdampak luas. Tak hanya memberikan bantuan beasiswa, tetapi juga menghidupkan ekonomi kerakyatan seperti warkop dan warung klontong di kampung-kampung,” jelasnya.

Baca Juga:  AH. Thony Dorong Adanya Badan Pengelola Cagar Budaya

Ia menyebut, kerja politik Golkar di Surabaya banyak terinspirasi dari arahan Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir. Pesan yang disampaikan Adies, kata Fathoni, selalu menjadi penguat bagi kader di daerah untuk terus menghadirkan politik yang membumi.

“Kanda Adies Kadir selalu berpesan agar kerja kekaryaan Golkar benar-benar dirasakan masyarakat. Menghidupkan ekonomi rakyat kecil lewat warkop adalah salah satunya,” pungkasnya.

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Baca Juga
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Terbaru
ADVERTISEMENT