Selasa, 18 Februari 2025
Image Slider

Keluarga Bantah Klaim Serampangan Paslon FAHAM Soal Dukungan Kiai Bajigur

thejatim.com – Kabar dukungan dari Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Al Bajigur Manding, KH Abdurrahman, terhadap pencalonan Achmad Fauzi Wongsojudo sebagai Bupati Sumenep dibantah oleh pihak keluarga.

Penegasan ini disampaikan oleh putera KH Abdurrahman, KH Mastur Rahman Abdy dalam pertemuan dengan Calon Wakil Bupati Sumenep, KH Muh. Unais Ali Hisyam pada Rabu (23/10/2024).

KH Mastur Rahman Abdy menegaskan bahwa dukungan yang diberikan ayahnya tidak seperti yang diberitakan.

Baca Juga:  Korcam FINAL Bluto Brifing Saksi dan Penyerahan Surat Mandat

“Beliau mendukung paslon yang banyak didukung ulama,” ujar KH Mastur Rahman Abdy.

Pernyataan ini menjadi klarifikasi terhadap kabar yang beredar bahwa Kiai Bajigur, sapaan akrab KH Abdurrahman, telah memberikan dukungan kepada pasangan calon FAHAM (Achmad Fauzi Wongsojudo dan KH Imam Hasyim).

Kepada media, ia menegaskan bahwa informasi bahwa Kiai Bajigur mendukung FAHAM tidak akurat dan tidak mencerminkan pandangan KH Abdurrahman yang mendukung paslon yang banyak didukung para ulama.

Baca Juga:  Madura Jaya dan Madura Indah Grup Pasang Badan Menangkan FINAL di Pilbup Sumenep

“Dukungan Kiai Bajigur adalah untuk kandidat yang selaras dengan visi dan misi ulama. Kami menghargai semua calon, tetapi beliau lebih cenderung mendukung yang mendapat restu dari ulama,” tambahnya.

KH Mastur Rahman Abdy berharap klarifikasi ini bisa menghilangkan kesalahpahaman yang mungkin terjadi di masyarakat.

Dia menekankan pentingnya transparansi dalam dunia politik, terutama sikap klaim dukungan terhadap pemimpin agama yang memiliki pengaruh besar di masyarakat, seperti Kiai Bajigur. “Karena ini bisa mengaburkan hal yang sebenarnya terjadi,” pungkasnya.

Baca Juga:  Pilbup Sumenep: Paslon FINAL Nomor Urut 1, FAHAM Nomor 2

Diketahui, KH Abdurrahman dikabarkan mendukung paslon FAHAM dalam Pilkada Sumenep 2024. Hal tersebut karena pada Sabtu (19/10) lalu Kiai Bajigur menerima kunjungan cabup Achmad Fauzi Wongsojudo di kediamannya.

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Populer
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Terkait
ADVERTISEMENT